Rabu, 06 April 2011

Kenali Teknik Pencopet Di Mobil Angkot

Tuntutan ekonomi pada masa sekarang membuat seseorang akann melakukan apa saja dan dengan cara apa saja agar mendapatkan uang dan memenuhi kebutuhan hidupnya. Baiklah saya akan sedikit memaparkan bagaimana "mereka" beraksi.
Namun sebelumnya mari kita kenali terlebih dahulu bagaimana cara termudah untuk anda mengenali "mereka". Pertama, biasanya saat beraksi "mereka" menggunakan kelompok dalam memudahkan beraksi. Kelompok mereka biasanya terdiri dari 2-5 orang dalam satu kelompok. Kedua, "mereka" atau salah satu dari "mereka" suka memakai tas ransel/tas gendong namun memakainya di depan dada. Dan ketiga ini yang terpenting, perhatikan orang di sekitar anada apabila ada yang mencari perhatian orang banyak dengan cara mendadak pingsan, pura-pura keram yang sampai teriak-teriak, mengaku merasa sakit akibat habis di oprasi di sekitar pinggir perut (biasanya mengaku habis di oprasi ginjal).
Maka aksi mereka adalah memanfaatkan perhatian kita pada orang lain sementara aksi mereka tidak diketahui. Maka tidak aneh jika ketika ada orang yang meminta berhenti dari angkot setelah beberapa saat kemudian setelah terjadi hal seperti diterangkan dalam ciri ketiga di atas.
Tips untuk mengatasi kejahatan copet di mobil angkot adalah sebagai berikut:
1. simpan secara aman barang-barang berharga anda.
2. untuk para perempuan yang menyimpan barang berharga di dalam tas simpan tas dalam dekapan di depan kalian.
3. untuk hp simpanlah di saku dada, atau di genggam saja.
4. jika membawa uang banyak simpanlah secara terpisah jangan dalam satu tempat penyimpanan.
5. tingkatkan lah kewaspadaan anda selama dalam angkot, terutama ketika dalam keadaan penuh.

Bersambung....